-->

Suara Burung Cucak Biru

Suara kicau cucak biru-Burung cucak biru atau ada yang menyebutnya dengan nama cucak gadung ini merupakan jenis burung pengicau berukuran sedang dan memiliki warna bulu biru dan hitam. Dalam bahasa Inggrisnya disebut Asian fairy-bluebird (Irena puella). Burung ini merupakan spesies yang ada dalam keluarga Irenidae dalam genus Irena. Dalam kelompok ini hanya terdapat 2 spesies burung,yaitu Asian fairy-bluebird (Irena puella) dan Philippine fairy-bluebird (Irena cyanogaster)

Burung ini berukuran panjang antara 24 sampai 27. Warna bulunya eksotis dengan kombinasi biru dan hitam terang untuk burung jantan,sedangkan burung betina warnanya lebih kusam. Iris matanya merah. Makanan utamanya adalah serangga danbuah-buahan.
Suara burung cucak biru mp3

Burung cucak biru tidak sepopuler cucak ijo/cucak hijau yang sering dijadikan sebagai burung lomba. Suaranya memang tidak sebagus suara burung cucak ijo,jika dirawat dengan baik dan benar, burung cucak biru juga bisa berkicau dengan bagus. Gaya berkicaunya juga hampir sama dengan cucak ijo,yaitu dengan membuka sedikit bahu (sayap).

Berikut ini timkicau mempunyai 2 koleksi audio mp3 suara burung cucak biru gacor. Audio yang kami unggah ini bukan merupakan suara aslinya di alam,tapi merupakan suara burung cucak biru yang sudah dipelihara. Sumber audio kami dapatkan dari hasil konversi video yang ada di youtube,jadi kualitas audionya tidak begitu bersih karena belum banyak pilihan. Namun sudah saya edit sedikit untuk menghilangkan suara lain yang tidak di inginkan.

Silahkan download audio suara burung cucak biru atau cucak gadung dibawah ini.
  1. Suara burung cucak biru V1
  2. Suara burung cucak biru V2
  3. Suara burung cucak biru V3
Semoga bermanfaat dan salam kicau mania.
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 

Delivered by FeedBurner