-->

Anis Punggung Merah,Burung Endemik Sulawesi

Anis punggung-merah atau Red-backed thrush (Zoothera erythronota) adalah spesies burung dari keluarga Turdidae. Burung ini merupakan salah satu jenis burung anis atau punglor endemik di Sulawesi Indonesia dan pulau-pulau sekitarnya termasuk Buton dan Kabaena.Burung ini berukuran 19 sampai 21 cm. Tubuh bagian atas dari mahkota sampai tunggir merah-kadru; sayap hitam dengan dua garis putih yang lebar; pada muka terdapat noktah putih di depan dan belakang mata, tenggorokan dan dada hitam, perut putih berloreng hitam.
Anis Punggung Merah,Burung Endemik Sulawesi
https://www.hbw.com/

Sub-spesies kabaena mirip dengan sub-spesies utama, tetapi bagian mahkota dan punggung berwarna hitam.Burung ini jarang ditemui ,menghuni hutan primer, hutan yang telah rusak dan didominasi oleh tegakan bambu dari dataran rendah sampai ketinggian 1000 mdpl. Di Sulawesi dan Buton, lebih menyukai habitat hutan primer, sedangkan di Kabaena dapat di temui pada tipe habitat yang lebih beragam.

Sekilas nampak mirip dengan Anis Kembang atau chestnut-backed thrush (Geokichla dohertyi),beberapa peneliti juga mengatakan bahwa mereka adalah sejenis.
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 

Delivered by FeedBurner