-->

Obay Si Burung Hantu Yang Bisa Bersiul Merdu

Obay atau oriental bay owl yang juga dikenal dengan nama Serak Bukit dan memiliki nama latin Phodilus badius ini merupakan spesies burung Owl (burung hantu) yang keberadaannya dapat dijumpai di Indonesia. Burung hantu jenis ini memiliki wajah khas yang bisa dibilang mirip ular sendok. Tingginya sekitar 27 cm. Daerah penyebarannya adalah wilayah India, Asia Tenggara, China Selatan, dan Indonesia (khususnya Sumatera, Kalimantan, Jawa, dan Bali).
Obay Si Burung Hantu Yang Bisa Bersiul Merdu

Mereka biasanya mendiami kawasan hingga ketinggian 1.500 meter dari permukaan tanah. Kebiasaan :
Kurang diketahui secara jelas. Tetapi burung hantu jenis ini umumnya memiliki sifat pemalu. Mereka juga aktif di malam hari. Pada saat siang hari sering terlihat duduk agak mendatar, hampir menyerupai burung paruh katak.

Bersarang dan suka berada di pohon pohon besar yang berongga. Bersiul sepanjang malam dengan irama lagu gelisah. Semakin malam suaranya semakin jelas dan sangat mudah dikenali. Berikut adalah contoh suara burung Oriental Bay Owl yang bisa kalian dengarkan melalui link dibawah ini:
Makanan burung ini adalah Tikus, burung kecil, reptil, amfibi, serangga, dan kadal.Bersarang pada lubang pohon, dengan jumlah telur umumnya 2 butir (terkadang ada yang berjumlah 3 butir), warna telur putih.
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 

Delivered by FeedBurner