-->

Suara Burung Lyrebird Untuk Memaster Murai Batu

Suara Burung Lyrebird Untuk Memaster Murai Batu- Jika kalian sudah sering membaca dan melihat-lihat isi blog ini pasti kalian sudah tahu dengan burung yang bernama Lyrebird atau Superb Lyrebird,namun jika belum tahu bisa kalian cari di blog ini.Burung ini memiliki ukuran yang sangat besar jika dikategorikan sebagai bagian dari burung pengicau atau Passerin.

Habitat asli burung ini hanya dapat dijumpai di benua Australia dan tidak terdapat di negara lainnya karena memang spesies ini dilindungi dan tidak boleh diperdagangkan seperti burung yang memiliki jumlah yang sangat banyak yang berasal dari Australia seperti parkit,gouldian amadine dan zebra finch yang sudah mudah dijumpai di berbagai negara termasuk Indonesia.

Superb lyrebird si burung peniru handal bersuara merdu
img by http://pacificbirdandsupplyco.com/

 Postur tubuhnya yang besar menambah performa kicaunya juga menjadi sangat keras.Selain itu,suaranya juga sangat baik karena pandai dalam menirukan suara burung lain maupun suara yang sering mereka dengarkan termasuk suara mesin dan juga manusia.Disamping suara kicaunya yang bagus,keras dan merdu,ada kemampuan dan kebiasaan lainnya yang unik dan menjadi ciri khas untuk burung ini,yaitu mengangkat ekornya sambil menggoyangkannya ketika berkicau maupun ketika sedang mencari perhatian burung betina.

 Di blog Timkicau.com ini sudah 2 kali update tentang burung lyrebird ini beserta suara kicaunya.Namun kali ini kami update lagi yang berbeda meskipun sumber audio mp3 nya berasal dari audio yang pernah kami postingkan. Kami melakukan modifikasi dengan mengambil 2 lagu khas dari burung ini yaitu suara yang terdengar seperti senapan mesin dan suara kekekan seperti suara burung Laughing Kookaburra.

Kedua audio ini kami pisahkan menjadi 2 file mp3 yang tujuannya untuk dijadikan sebagai bahan masteran murai batu agar lebih mudah ditiru.Silahkan download dan dengarkan suara kicaunya dibawah ini.
  1. Suara Lyrebird V1 
  2. Suara Lyrebird V2 
Semoga bermanfaat dan salam kicau mania.
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 

Delivered by FeedBurner